ID
Sean Gelael saat menguji lintasan reli di Parapat, Sumatera Utara (Foto: Sean Gelael)

Setelah Shakedown, Sean Akui Lintasan Bebatuan Tak Mudah

22 November 2019 20:23

PARAPAT - Waktu penantian telah tiba. Penampilan Sean Gelael dan mobil Citroen C3 R5 bakal segera terwujud mulai Sabtu (23/11).

Pada pentas Reli Danau Toba yang merupakan bagian dari Kejurnas Reli ini, Sean akan didampingi co-driver Tony Sircombe.

Keduanya sudah menguji calon Special Stage (SS) baik di Aek Nauli maupun Gorbus, yang merupakan perkebunan eucalyptus pulp di daerah Parapat, Sumatera Utara.

Sean/Tony dua kali melakukan beberapa kali recce (pengenalan jalur lomba) dan juga shakedown (uji lintasan singkat), terakhir Jumat ini.

"Lintasan di sini semua berbatu, jadi kami harus berhati-hati. Tidak mudah balapan di sini, apalagi kali terakhir saya ikut reli di Medan adalah 12 tahun lalu," ujar Sean.

Soal target, berulang kali Sean mengatakan bahwa dia hanya ingin menikmati relinya. "Gak usah muluk-muluk, kita bawa asyik aja. Ketemu dengan beberapa pebalap senior saja saya sudah senang bukan main," ungkapnya.

Reli Danau Toba diikuti 41 pasangan dan akan berakhir pada hari Minggu, total melombakan 11 SS dan berjarak 133,91 km.



ACF

Berita Lainnya

FOLLOW US ON SOCIAL MEDIA