ID
Ilustrasi pembalap. Foto: Shutterstock

7 Persiapan Pembalap Pemula

07 Maret 2018 23:00

Jakarta: Banyak tantangan yang harus dihadapi oleh pembalap baru. Banyak hal yang harus diperhatikan selain menjaga kesehatan fisik dan meningkatkan kemampuan berkendara.

Setidaknya ada tujuh hal yang harus diperhatikan oleh pembalap pemula ketika pertama kali terjun ke lapangan, sebagaiman dilansir dari laman Kanga Motorsport.

1. Tetap Terhidrasi dan Cukup Istirahat 

Pastikan Anda cukup tidur setiap malam, banyak minum air putih dan makan yang cukup. Semua ini akan membantu bangkit kembali dan pulih setelah energi terkuras. 

2. Meningkatkan Pengalaman

Beberapa pemula kerap berkecil hati karena mereka tidak menang, atau kalah beberapa detik dari kecepatan pemenang. Pada intinya teruslah belajar dari setiap kesalahan, dan berlatih di setiap kesempatan. Datangi juga balapan untuk belajar dan memetik pengalaman baru.

3. Memperkenalkan Diri 

Jangan sungkan memperkenalkan diri kepada pembalap lain, khususnya pembalap yang sudah tenar. Cara ini membuat Anda sebagai pembalap baru dapat belajar banyak ilmu dari mereka yang sudah berpengalaman. Anda juga bisa mendapatkan tips, petunjuk, dan saran yang membuat Anda makin mantap meraih sukses.

4. Mempersiapkan Perlengkapan 

Untuk pembalap pemula disarankan untuk tidak membeli perlengkapan balap dengan kualitas yang abal-abal. Sebagian besar pembalap klub yang memulai pertandingan kemungkinan akan menggunakan jas dan helm yang sama selama tiga hingga lima tahun. Perhatikan juga setelan yang terbuat dari bahan tebal dan besar yang akan menjadi sangat panas dan tidak nyaman ketika Anda berada dalam mobil.

5. Pandangan Seirama dengan Mobil

Jika Anda salah fokus tidak memperhatikan jalan, secara tidak sadar Anda membawa mobil keluar dari lintasan. Untuk itu Anda perlu menghabiskan banyak sesi tes dan latihan untuk melatih penglihatan dan mengendalikan kendaraan. 

6. Fokus Pada Kinerja 

Pembalap baru terkadang minder dengan pembalap-pembalap di sekitarnya. Jangan terjebak dengan situasi ini. Sebaiknya pusatkan perhatian pada seberapa baik kemajuan yang telah dilakukan sejauh ini. Tingkatkan kinerja dari sesi-sesi sebelumnya.

7. Menyewa Mobil

Jika ingin membalap, mulailah dengan menyewa mobil. Ini adalah cara yang bagus untuk mencoba berbagai jenis mobil, dan memulai tanpa kendala membeli mobil balap pertama Anda. Hal baik lainnya adalah Anda bisa mencoba kelas yang berbeda dan melihat mana yang paling Anda sukai. Anda juga tidak perlu khawatir menyimpan, mengangkut, dan merawatnya. Fokus Anda hanya mengemudi. 

ROS

Berita Lainnya

FOLLOW US ON SOCIAL MEDIA